Semarang – KeSEMaTONLINE. KeSEMaT kembali akan menyelenggarakan program eksternal tahunannya yang bertujuan untuk menyebarkan pengetahuan dan informasi mengenai ekosistem mangrove dan menumbuhkembangkan semangat konservasi mangrove di kalangan masyarakat, terutama generasi muda di seluruh Indonesia, yaitu KeSEMaTCOMPETITION (KC) 2019: Mangrove Treasure. Lomba Sulih Suara Podcast Mat Kesem: Cerita dan Dongeng Mangrove. Selengkapnya mengenai KC 2019, dapat dicermati di press release KC 2019 di bawah ini:
LATAR BELAKANG
Mangrove merupakan tumbuhan pesisir yang memiliki peranan sangat penting bagi ekosistem pesisir. Beberapa fungsi mangrove yang penting, antara lain adalah sebagai tempat berpijah, beranak pinak, dan pembesaran anak bagi fauna pesisir, pencegah abrasi, penjebak polutan, pereduksi gelombang tsunami, ekowisata, pencegah intrusi air laut, pengendali banjir dan lain-lain.
Mengingat manfaat mangrove yang begitu besar, namun tidak diimbangi dengan upaya pelestarian dan perlindungan ekosistem mangrove di Indonesia, menjadikan kondisi ekosistem mangrove sangat memprihatinkan.
KeSEMaT melalui salah satu departemennya, yaitu Departemen Perpustakaan KeSEMaT (DEPUSMAT) mencoba untuk lebih menggali potensi masyarakat, khususnya generasi muda yang merupakan agen utama dalam perubahan.
Kaum muda Indonesia, baik sebagai individu, dan komunitas yang peduli dengan mangrove dapat berjumlah ribuan. Pergerakan kaum muda dan komunitasnya dalam rangka turut serta melestarikan ekosistem mangrove di sekitarnya adalah salah satu hal yang wajib dihargai dan mendapatkan perhatian yang lebih.
Untuk itu, dalam KC 2019 ini, karya-karya yang dikirimkan berupa Video Sulih Suara Podcast Mat Kesem: Cerita dan Dongeng Mangrove yang ditujukan untuk mempopulerkan kembali cerita dan dongeng mangrove kepada masyarakat, terutama anak-anak Indonesia serta memberikan edukasi mengenai ekosistem mangrove dengan cara yang sederhana sehingga lebih mudah dipahami.
Konsep ini dipilih, juga sebagai salah satu cara yang dianggap ampuh untuk dapat menumbuhkembangkan budaya literasi mendongeng di masyarakat, khususnya generasi muda yang mulai menurun seiring perkemangan zaman. Selain itu, melalui lomba ini, diharapkan dapat ditemukan talenta- talenta baru dalam bidang sulih suara di Indonesia.
Mat Kesem sendiri adalah sebuah karya dari KeSEMaT yang bekerja sama dengan MANGROVEMAGZ untuk memproduksi podcast tematik mengenai Cerita dan Dongeng Mangrove. Saat ini, selain di website, Podcast Mat Kesem juga sudah tersedia di berbagai layanan platform digital, seperti di Facebook, Twitter, Instagram, YouTube, Spotify, iTunes dan lain-lain.
Tema KC kali ini adalah Mangrove Treasure yang mengandung filosofi, bahwa mangrove adalah mutiara yang tersembunyi, yang dapat diangkat menjadi sebuah ide yang menarik untuk dituangkan dalam sebuah karya.
Treasure yang dimaksud adalah kolaborasi serasi antara masyarakat, khususnya generasi muda sebagai agen perubahan dengan KeSEMaT, untuk mengenali dan menggali potensi ekosistem mangrove kemudian dituangkan kedalam bentuk media video sulih suara dongeng mangrove untuk menyampaikan aspirasi mengenai kondisi terkini hutan mangrove Indonesia.
TUJUAN UMUM
Menyebarkan pengetahuan dan informasi mengenai ekosistem mangrove dan menumbuhkembangkan semangat konservasi mangrove di kalangan masyarakat, terutama generasi muda di seluruh Indonesia.
TUJUAN KHUSUS
1. Menumbuhkembangkan budaya literasi mangrove, terutama cerita dan dongeng mangrove.
2. Mengetahui seberapa jauh antusiasme masyarakat, khususnya generasi muda terhadap keberlangsungan ekosistem mangrove.
3. Mencari talenta-talenta baru dalam bidang sulih suara.
Poster KC 2019.
DESKRIPSI KEGIATAN
KC 2019 merupakan sebuah bentuk Lomba Sulih Suara Podcast Mat Kesem di kalangan generasi muda Indonesia. Acara yang bertema “Mangrove Treasure” ini terbagi menjadi beberapa tahapan kegiatan.
Tahap pertama, yaitu pendaftaran peserta lomba pada tanggal 9 Oktober 2019. Peserta dapat mendaftarkan dirinya dengan mengirimkan karya melalui e-mail KeSEMaT: kesemat@gmail.com.
Tahap kedua dilaksanakan pada tanggal 3 November 2019, berupa penutupan penyerahan file Video Sulih Suara Podcast Mat Kesem KC 2019 yang telah dibuat oleh Peserta KC 2019.
Tahap ketiga, yaitu pada tanggal 4 November 2019, dimana dilakukan penjurian hasil lomba oleh para juri dan panitia KC 2019.
Tahap selanjutnya, yaitu tanggal 7 November 2019, panitia mengumumkan pemenang Lomba Sulih Suara Podcast Mat Kesem KC 2019 melalui Jaringan KeSEMaTONLINE: www.kesemat.or.id
Pada tahap terakhir, yaitu tanggal 9 November 2019, panitia menyerahkan paket hadiah dan plakat KC 2019 kepada para pemenang.
PERSYARATAN UMUM
1. Peserta adalah Warga Negara Indonesia.
2. Berusia antara 15 hingga 40 tahun.
3. Lomba bersifat perseorangan.
4. Lomba KC 2019 ini GRATIS dan untuk umum. Peserta tidak dikenakan biaya apapun.
5. Peserta diwajibkan memiliki akun YouTube dan Instagram.
6. Peserta mengirimkan karya berupa video saat melakukan Sulih Suara Mat Kesem.
7. Peserta hanya diperkenankan untuk mengirimkan satu karya.
8. Pengiriman karya video Sulih Suara Podcast Mat Kesem dimulai pada tanggal 9 Oktober 2019 sampai dengan 3 November 2019 pukul 23.59 WIB.
9. Peserta diwajibkan untuk mem-follow akun Instagram: @KeSEMaT dan @MatKesem.
10. Peserta diwajibkan untuk men-subscribe kanal YouTube: KeSEMaT dan Mat Kesem.
11. Kirimkan bukti follow dan subscribe berupa screenshot yang dikirimkan bersama dengan karya, melalui e-mail.
12. Karya Video Sulih Suara Podcast Mat Kesem akan kami unggah di Youtube dan Instagram KeSEMaT.
13. Peserta diwajibkan untuk mengajak keluarga, teman ataupun koleganya untuk LIKE karyanya di YouTube dan Instagram: @KeSEMaT.
14. Karya dengan LIKE terbanyak di YouTube: KeSEMaT akan menjadi juara favorit.
15. Dengan mengikuti KC 2019, maka setiap peserta menyetujui bahwa setiap hasil karya yang dikirimkan ke panitia KC 2019 akan menjadi hak milik KeSEMaT dan akan dipublikasikan ke media sosial dan jaringan online KeSEMaT sebagai media kampanye penyelamatan mangrove KeSEMaT.
16. Lomba KC 2019 ini, tertutup untuk Keluarga Besar KeSEMaT.
17. Pemenang yang tidak mem-follow dan men-subscribe akun @KeSEMaT dan @MatKesem, sesuai dengan ketentuan pada poin 9, 10 dan 11, maka akan dibatalkan kemenangannya.
18. Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
PERSYARATAN KHUSUS
1. Peserta dibebaskan untuk memilih satu (saja) episode dalam Podcast Mat Kesem untuk disulihsuarakan.
2. Karya diserahkan dalam bentuk video dengan format mp4.
3. Penilaian karya didasarkan pada aspek artikulasi, intonasi, dinamika, penghayatan dan ekspresi pada saat menyulih suara.
4. Naskah Podcast Mat Kesem dapat dilihat dan di-download dari subtitle video yang tertera di YouTube: Mat Kesem.
5. Karya dikirimkan ke e-mail: kesemat@gmail.com dengan subjek: KeSEMaTCOMPETITION (KC) 2019: Lomba Sulih Suara Podcast Mat Kesem: Cerita dan Dongeng Mangrove.
6. Nama file dinamai dengan format: Nama Peserta_Kota Asal_Judul Podcast. Contoh: Faradian Ayu_Semarang_Si Rhizo yang Hebat.
7. Peserta wajib melampirkan scan atau foto kartu identitas diri (KTP/SIM/identitas lain) dalam e-mail tersebut, yang dilengkapi dengan (a) nama lengkap, (b) alamat domisili sekarang, (c) akun media sosial (Instagram) dan (d) nomor yang dapat dihubungi. Poin (a) – (d) dituliskan dalam kotak deskripsi di e-mail.
PENJURIAN
Dewan juri KC 2019 terdiri dari para Expert KeSEMaT yang ahli di bidangnya, masing-masing, yaitu:
1. Rohmat Kuslarsono, S.Kel (CEO Kuslar Kreatif)
2. Ganis Riyan Efendi, S.Kel. (Pemimpin Redaksi MANGROVEMAGZ)
3. Aris Priyono, ST (Kreator Mat Kesem)
PEMENANG DAN HADIAH
Pemenang KC 2019 akan mendapatkan hadiah berupa: (1) uang tunai (2) paket hadiah menarik dari industri mangrove kreatif KeSEMaT, (3) trofi dan (4) piagam penghargaan dari KeSEMaT. Panitia akan menetapkan tiga orang pemenang, yaitu juara I, II dan favorit.
PENGUMUMAN PEMENANG
Pemenang KC 2019 akan diumumkan dan dipublikasikan pada tanggal 7 November 2019 di jaringan KeSEMaTONLINE: kesemat.or.id
KONTAK DAN INFORMASI
Segala bentuk korespondensi berkaitan dengan KC 2019 dapat ditujukan kepada:
Sdri. Ega Nadia B. U.
Staf Menteri Perpustakaan KeSEMaT
CP.+6285740087769
KANTOR KeSEMaT Semarang:
Jl. Mulawarman Selatan Dalam II
No. 113B RT 04 RW 03 Kelurahan Kramas
Tembalang Jawa Tengah – Indonesia
P.+6281392711780 F.+62247474698
E. kesemat@gmail.com W. www.kesemat.or.id
KeSEMaT adalah Unit Kegiatan Kemahasiswaan dibawah Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro Semarang. Informasi selengkapnya tentang KeSEMaT, silakan mengunjungi jaringan KeSEMaTONLINE kesemat.or.id
PENUTUP
Demikian press release ini kami sampaikan. Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan kepedulian masyarakat akan pentingnya kelestarian alam terutama pesisir pantai dan mangrove. Atas kerja sama semua pihak yang mendukung kegiatan ini, kami sampaikan terima kasih. Kami tunggu karya video sulih suara Anda. (ADM/EN/ABL/AP).